Pamekasan, galaksi.id – Rumah Sakit Ibu dan Anak Siti Aisyah dipamekasan diduga mengalami kerugian miliyaran rupiah akibat perbuatan mantan direktur.
Rumah sakit yang berada dibawah naungan Ormas Muhammadiyah ini diduga telah mengalami banyak kerugian yang dilakukan oleh mantan direkturnya yang berinisial AS.
Melalui LBH Muhammadiyah Pamekasan (LBH MU PMK), Pimpinan Daerah Muhammadiyah Pamekasan akan melakukan somasi untuk mendapatkan kejelasan aliran dana yang diduga digelapkan tersebut.
Fauzan yang merupakan salah satu advokat di LBH MU PMK menyampaikan jika tim LBH MU PMK mendapatkan amanah dari ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Pamekasan untuk menindaklanjuti masalah ini.
Tanpa pikir panjang, tim LBH MU PMK akan merapatkan masalah ini untuk segera melayangkan somasi kepada mantan direktur RSIA Siti Aisyah yang berinisial AS, Fauzan juga menyampaikan langkah somasi sebenarnya untuk memberikan kesempatan kepada oknum mantan direktur tersebut agar masalah ini segera diselesaikan secara baik-baik.
“Kami akan segera merapatkan masalah ini dengan tim LBH MU PMK untuk segera melayangkan somasi, dan somasi ini kami anggap sebagai bentuk kesempatan kepada oknum mantan direktur ini untuk segera menyelesaikan masalah ini serta mempertanggung jawabkan semuanya secara baik-baik” ucap, Fauzan kepada awak media.
Fauzan juga menyampaikan jika kemudian upaya somasi ini tidak di indahkan dirinya akan menempuh jalur hukum baik pidana maupun perdata, dan langkah-langkah ini sudah disetujui oleh ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Pamekasan.
“Jika dikemudian hari ternyata upaya somasi ini tidak di indahkan oleh oknum mantan direktur RSIA Siti Aisyah, tentunya masalah ini akan kami lanjutkan ke ranah hukum baik pidana maupun perdata, dan langkah-langkah yang akan kami laksanakan ini sudah mendapat persetujuan dari ketua PDM Pamekasan” ucap Fauzan dengan nada agak tinggi kepada awak media galaksi.id.
Hingga berita ini tayang awak media galaksi.id belum memiliki akses untuk mendapatkan konfirmasi resmi dari ketua pimpinan Daerah Muhammadiyah Pamekasan dan pihak Rumah Sakit Ibu dan Anak Siti Aisyah (GID/OG)